Internet

📌 Admob – Alternatif Iklan Selain Google Admob

Alternatif Google Admob

Mendapatkan Penghasilan Dari Internet

Saat ini untuk mendapatkan penghasilan ada banyak cara yang bisa dilakukan. Dengan Perkembangan teknologi yang semakin maju, membuat banyak peluang yang muncul.

Peluang Memperoleh Penghasilan

Salah satu bentuk peluang yang muncul dari perkembangan teknologi adalah menjadi pengembang aplikasi mobile, baik itu aplikasi untuk operating sistem berbasis android maupun operating sistem berbasis IOS.

Penghasilan yang didapat para pengembang aplikasi mobile, berasal dari beberapa sumber. Diantaranya dari penjualan item dalam aplikasi, premium member, dan penayangan iklan didalam aplikasi.

Diantara beberapa sumber penghasilan bagi pengembang aplikasi, penayangan iklan didalam aplikasi menjadi salah satu penyumbang terbesar bagi para pengembang aplikasi untuk memperoleh penghasilan.

Iklan Di Dalam Aplikasi

Untuk dapat memunculkan iklan didalam aplikasi, ada 2 hal yang bisa dilakukan oleh para pengembang tersebut.

Pertama, bekerja sama secara langsung dengan pihak luar yang ingin memasang iklan di dalam aplikasi yang kita miliki. Dan yang kedua, menjadi partner dari perusahaan iklan mobile.

Diantara cara tersebut, apabila kalian tergolong sebagai pendatang baru dan masih awam tentang dunia pengembangan aplikasi mobile, terlebih aplikasi yang kalian buat belum banyak dikenal, maka menjadi partner dari perusahaan iklan dapat merupakan sebuah pilihan yang paling tepat untuk saat ini.

Cara Menjadi Partner Perusahaan Iklan

Lalu bagaimana caranya agar bisa menjadi partner dari perusahaan iklan mobile tersebut?

BACA JUGA :  Google – Produk Google Yang Bisa Menghasilkan Uang

Untuk bisa bergabung atau menjadi partner dari perusahaan iklan mobile tersebut, caranya pun cukup mudah, kita hanya perlu mendaftar di website yang telah disediakan, jadi kita tidak perlu datang langsung ke tempat perusahaan tersebut berada.

Perusahaan Iklan Mobile

Google admob merupakan salah satu perusahaan iklan mobile terbesar yang ada dan cukup terkenal dikalangan pengembang aplikasi.

Untuk bergabung menjadi partner google admob sangat mudah, kalian bisa baca artikel ” Cara Membuat Akun Google Admob Anti Limit Terbaru ” disini.

Kebijakan Pembatasan Iklan

Walaupun google admob menjadi salah satu primadona bagi para pengembang aplikasi, namun google admob memiliki kebijakan yang cukup meresahkan bagi para pengembang aplikasi.

Kebijakan tersebut adalah pembatasan penayangan iklan, yang mana apa bila akun google admob terkena pembatasan, maka perolehan penghasilan yang didapat pun menjadi berkurang bahkan bisa sama sekali tidak mendapatkan penghasilan.

Bila sudah seperti itu, para pengembang aplikasi harus memiliki alternatif yang bisa dipakai apabila akun google admob terkena kebijakan pembatasan iklan.

Alternatif Perusahaan Iklan Mobile

Memilki beberapa alternatif menjadi sebuah keharusan bagi para pengembang aplikasi, karena dengan alternatif tersebut, apabila akun google admob terkena pembatasan iklan, kita masih bisa memperoleh penghasilan.

Lalu alternatif apa saja selain google admob ?

Alternatif Iklan Selain Google Admob

Berikuti ini beberapa alternatif penyedia iklan mobile selain google admob yang bisa kalian coba, apa bila akun google admob terkena kebijakan pembatasan.

1.Unity Ads

Unity ads merupakan iklan mobile yang di sediakan oleh unity. Ini merupakan salah satu alternative yang banyak digunakan oleh para pengembang aplikasi untuk memonetisasi. Untuk metode pembayaran, unity ads menggunakan paypal dengan minimal saldo yang tersedia 100 dollar.

BACA JUGA :  Godev – Cara Mudah Membuat Akun Google Play Console

2. Startapp

Startapp merupakan penyedia iklan yang termasuk favorit bagi para pengembang aplikasi, karena  memberikn penghasilan yang cukup menjanjikan.

3. Facebook Audience Network

Ini merupakan jaringan perusahaan iklan yang dimiliki oleh raksasa media sosial facebook. Untuk dapat menampilkan iklan dari Facebook Audience Network, cara yang dilakukan cukup mudah, para pengembang cukup daftar ddi website resminy atau kalian bisa membeli akun FAN yang sudah siap digunakan.

4. Chartboost

Chartboost adalah sebuah platform iklan mobile, chartboost dapat monetisasi secara terprogram.

5. Leadbolt

Alternatif penyedia iklan ini memiliki potensi penghasilan yang sangat menarik bagi para pengembang, karena leadbolt memberikan kesempatan untuk dapat menampilkan iklan premium, yang mana ini akan memberikan penghasilan yang lebih baik.

6. InMobi

inMobi merupakan penyedia iklan yang akan menyesuaikan dengan karakter dari penggunanya.

7. Adcolony

AdColony merupakan sebuah platform jaringan iklan yang menampilkan iklan video seluler.

Alternatif Google Admob Terbaik

Setelah kalian tahu, alternatif penyedia iklan selain google admob yang dapat memonetisasi aplikasi dan memperoleh penghasilan. Sekarang saatnya kalian menentukan alternatif mana yang ingin kalian gunakan ?

Pada dasarnya semua merupakan pilihan yang baik, namun apabila kami merekomendasikan facebook audience network dan UnityAds bisa jadi pilihan yang tepat untuk bisa  kalian gunakan sebagai alternatif disaat akun googlel admob kalian terkena kebijakan pembatasan penyanagan iklan.

Namun semua ini, kembali lagi kepada  kalian sebagai pengembang aplikasi, karena kalian yang menentukan pada akhirnya.

Penutup

Dengan mempersiapkan beberapa alternatif, menjadikan kita dapat siap apabila akun google admob terkena kebijakan pembatasan iklan. Sehingga kita masih bisa memperoleh penghasilan setiap bulannya.

BACA JUGA :  Admob – Hosting Gratis Untuk Memasang App-Ads.Txt Google Admob

Bila bermanfaat, Jangan lupa share artikel ini ke kawan kawan kalian.

Untuk artikel menarik lainnya, jangan lupa kunjungi kami di Kebotekno.com.